Senin, 11 Maret 2013

AS SAMBUT BAIK KERJASAMA KEAMANAN SUDAN – SUDAN SELATAN




(PERANG DUNIA XXX) --- Khartoum// Juru Bicara Amerika Serikat Victoria Nuland dalam siaran persnya di Washington, Sabtu (9/3) menyambut baik kesepakatan teknis yang ditandatangani antara Sudan dan Sudan Selatan dalam membangun Zona Perbatasan Aman Demiliterisasi (SDBZ).

Sebagaimana lansiran Sudan.net yang dipantau Miraj News Agency (MINA), kedua pihak telah menandatangani kesepakatan kerjasama keamanan. Keduanya akan mengerahkan pasukan ke perbatasan.

“Masing-masing perjanjian harus dilaksanakan secara independen tanpa persayaratan atau penundaan,” kata Nuland dalam siaran persnya.

JPEG - 20.9 kb
Menteri Pertahanan Sudan Mohamed Husasein Abdelrahim (Kiri) dan John Kong  Nyuon  (Kanan) (Foto: Reuters)

Tahun lalu, pemimpin kedua negara menandatangani perjanjian yang meliputi hak atas minyak dan kewarganegaraan serta masalah keamanan. Namun pelaksanaan kesepakatan terhenti karena Khartoum mendesak Juba (ibukota Sudan Selatan) memutuskan semua hubungan dengan kelompok gerilyawan Sudan, hal ini ditolak oleh Sudan Selatan.

Sementara Sudan Tribune melaporkan, dalam perkembangan terkait, Komisi Uni Afrika juga menyambut baik kesepakatan baru Sudan dan Sudan Selatan mencapai Perdamaian Bersama dan Mekanisme Keamanan (JPSM) yang luar biasa pada pertemuan di ibukota Ethiopia.

Sesuai dengan modalitas perjanjian keamanan, kedua belah pihak akan menarik semua pasukan mereka dari zona penyangga pada Maret 14 tanpa syarat, di bawah pantauan Pasukan Keamanan PBB Sementara untuk Abyei (UNISFA) yang bertugas memantau wilayah tersebut. 



Tidak ada komentar:

Posting Komentar