Senin, 25 Februari 2013

FOTOGRAFER PERANCIS MENINGGAL KENA BOM SURIAH

Foto: Reuters
Foto: Reuters
Sumber: OkeZone

(PERANG DUNIA XXX) --- DAMASKUS// Fotografer asal Prancis dikabarkan meninggal setelah dirawat akibat ledakan bom yang mengenainya. Insiden ini terjadi ketika dirinya bertugas di Suriah dan pecahan bom yang meledak itu mengenai tubuhnya. 
Fotografer bernama Olivier Voisin itu sempat dirawat di sebuah rumah sakit di Turki selama tiga. Namun, luka-luka yang diderita sangat parah dan membuatnya tidak mampu bertahan. Demikian diberitakan AFP, Senin (25/2/2013).


Olivier Voisin

 
Pria berusia 38 tahun itu menderita luka serius pada bagian kepala dan lengannya. Dirinya menderita luka, ketika melakukan tugas peliputan operasi kelompok oposisi Suriah di kota Idlib.
 
Setelah dibawa ke sebuah rumah sakit di kota perbatasan Antakya, Turki, Voisin dikabarkan meninggal setelah tidak pernah siuman dari koma. Dirinya pernah bekerja untuk beberapa media asing dan meliput konflik di Libya, Somalia, Haiti dan Kenya.
 
Konflik di Suriah sudah berlangsung hampir dua tahun. Pihak oposisi Suriah bersikeras untuk melengserkan kekuasaan dari Presiden Bashar Al-Assad. Kekuatan oposisi Suriah, dikabarkan mulai menekan ke dalam wilayah Ibu Kota Damaskus, yang menjadi pos pertahanan terakhir dari Assad.
 
Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB) mengatakan, hingga kini korban jiwa akibat perang saudara mencapai 70 ribu. Namun pertempuran antara pasukan pemerintah dan oposisi makin gencar berlangsung. Upaya perdamaian antara kedua belah pihak pun masih terus mengalami kebuntuan.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar